Artikel Populer

Pedoman Komunitas Pandu Essentials

Pedoman Komunitas Pandu Essentials

Hai,

Pedoman komunitas bertujuan untuk mendukung diskusi yang sehat dan terbuka, yang selalu menjadi bagian dari budaya kita. Pedoman komunitas membantu menciptakan lingkungan tempat kita bersatu sebagai sebuah komunitas untuk mengejar misi bersama dan melayani pengguna kita. Pedoman berikut adalah kebijakan resmi dan berlaku saat Anda berkomunikasi di Pandu Essentials.

Kebijakan Kami,

Catatan: Keselamatan kreator, pembaca, dan partner merupakan prioritas utama kami. Kami berharap Anda bersedia membantu kami melindungi komunitas yang unik dan penuh antusiasme ini. Penting bagi Anda untuk memahami Pedoman Komunitas kami, dan peranannya dalam tanggung jawab kita bersama untuk menjaga Pandu Essentials tetap aman. Luangkan waktu Anda untuk membaca kebijakan berikut dengan cermat.

Pelajari hal yang terjadi jika komentar melanggar kebijakan ini. Luangkan waktu Anda untuk membaca kebijakan berikut dengan cermat.

Perhatian: Perlu diperhatikan bahwa ini bukanlah daftar lengkap.

Pedoman Komunitas

Saat menggunakan layanan Kami, Anda bergabung dengan komunitas orang dari seluruh dunia. Pedoman di bawah ini membantu menjaga Pandu Essentials agar tetap menjadi platform yang asyik dan menyenangkan bagi semua orang.

Berikut adalah beberapa hal utama yang perlu diingat saat Anda berkomunikasi:

  • Jadilah orang yang bertanggung jawab. Berhati-hatilah dengan yang Anda ucapkan dan lakukan. Anda bertanggung jawab atas ucapan dan tindakan Anda. Anda juga akan dimintai pertanggungjawaban atas ucapan dan tindakan tersebut.
  • Jadilah orang yang membantu. Suara Anda adalah kontribusi Anda, jadikan suara Anda bermanfaat bagi orang lain.
  • Jadilah orang yang bijaksana. Pernyataan Anda dapat dikaitkan terlepas dari niat Anda, dan Anda harus bijaksana dalam membuat pernyataan yang dapat menyebabkan orang lain membuat asumsi yang salah.

Saat berkomunikasi, terdapat tiga nilai utama yang sering dianggap penting untuk mencapai komunikasi yang efektif, yaitu:

  • Keterbukaan dalam komunikasi: mengacu pada kemampuan untuk berbagi ide, pemikiran, dan perasaan secara jujur dan transparan.
  • Empati dalam berkomunikasi: meliputi kemampuan untuk memahami dan merasakan perasaan, pandangan, dan pengalaman orang lain.
  • Kehati-hatian dalam komunikasi: berkaitan dengan kejelasan dan kejelasan pesan yang disampaikan.

Jika Anda melihat konten atau komentar yang menurut Anda melanggar pedoman ini, laporkan hal tersebut.

Kebijakan ini berlaku untuk semua jenis konten di platform kami, termasuk, misalnya, konten tidak publik dan pribadi, komentar, link, Postingan komunitas, serta thumbnail. Daftar ini bukanlah daftar lengkap.

Penting: Pedoman Komunitas kami bertujuan membuat Pandu Essentials sebagai komunitas yang lebih aman. Jika ditemukan pelanggaran, kami akan bertindak, bisa dengan memberi peringatan atau menghapusnya.

Spam & praktik penipuan

Komunitas Pandu Essentials adalah komunitas yang dibangun berdasarkan kepercayaan. Komentar yang ditujukan untuk melakukan scam, spam, menyesatkan, atau menipu pengguna lain tidak diizinkan di Pandu Essentials.

Kebijakan mengenai spam, praktik penipuan, dan scam

Pandu Essentials tidak mengizinkan komentar yang berisi spam, scam, atau praktik penipuan lainnya yang mencoba memanfaatkan komunitas Pandu Essentials. Kami juga tidak mengizinkan komentar yang bertujuan utama mengelabui orang agar keluar dari Pandu Essentials menuju situs lain.

Jika Anda melihat komentar yang melanggar kebijakan ini, laporkan kepada kami.

Arti kebijakan ini bagi Anda jika Anda memposting komentar

Jangan memposting komentar yang memenuhi salah satu deskripsi berikut di Pandu Essentials:

Spam Video: Konten yang diposting secara berlebihan, berulang, atau tanpa target yang jelas, serta melakukan satu atau beberapa hal berikut ini:

  • Menjanjikan kepada penonton bahwa mereka akan melihat sesuatu, tetapi justru mengarahkan mereka untuk keluar dari situs.
  • Memperoleh klik, penayangan, atau traffic di Pandu Essentials dengan menjanjikan kepada penonton bahwa mereka akan memperoleh uang dengan cepat.
  • Mengarahkan audiens ke situs yang menyebarkan software berbahaya, mencoba mengumpulkan info pribadi, atau situs lain yang memiliki dampak negatif.

Metadata atau Thumbnail Menyesatkan: Menggunakan judul, thumbnail, atau deskripsi untuk menipu pengguna sehingga salah mengira isi konten.

Scam: Konten yang menawarkan pemberian uang tunai, skema “cepat kaya”, atau skema piramida (mengirimkan uang tanpa produk yang jelas dalam struktur piramida).

Spam yang Berbasis Insentif: Konten yang menjual metrik engagement seperti penayangan, suka, komentar, atau metrik lainnya di Pandu Essentials. Jenis spam ini juga dapat meliputi konten yang bertujuan semata-mata untuk meningkatkan jumlah subscriber, penayangan, atau metrik lainnya. Misalnya, konten yang menawarkan kesepakatan bahwa Anda akan subscribe ke channel kreator lain jika kreator itu subscribe ke channel Anda, yang dikenal dengan istilah "Sub4Sub".

Spam Komentar: Komentar yang tujuan utamanya adalah mengumpulkan informasi pribadi dari pembaca/penonton, menyesatkan penonton sehingga keluar dari Pandu Essentials, atau melakukan perilaku yang dilarang seperti disebutkan di atas.

Komentar berulang: Memberikan komentar yang identik, tidak ditargetkan, atau berulang dalam jumlah besar.

Konten pihak ketiga: Live stream yang dimaksudkan untuk men-streaming konten milik orang lain dan tidak kunjung diperbaiki meski telah diberikan peringatan berulang terkait kemungkinan penyalahgunaan. Pemilik channel harus secara aktif memantau live stream-nya dan mengoreksi potensi masalah apa pun secepatnya.

Catatan: Anda diperbolehkan mengajak penonton untuk subscribe, mengklik tombol suka, membagikan, atau memberi komentar.

Jika Anda melihat komentar yang melanggar kebijakan ini, laporkan kepada kami.

Kebijakan terkait Peniruan Identitas

Komentar yang dimaksudkan untuk meniru identitas atau channel orang lain tidak diizinkan di Pandu Essentials. Pandu Essentials juga menegakkan hak pemegang merek dagang. Karena itu, kami dapat melarang channel atau komentar dalam channel yang menyebabkan kebingungan terkait sumber barang dan jasa yang diiklankan.

Arti kebijakan ini bagi Anda jika Anda memposting komentar

Jangan memposting komentar di Pandu Essentials jika memenuhi salah satu deskripsi di bawah ini.

  • Peniruan identitas channel: Channel yang meniru profil, latar belakang, atau keseluruhan tampilan dan nuansa channel lain sedemikian rupa sehingga membuatnya terlihat seperti channel orang lain. Channel seperti ini tidak harus 100% persis sama, asalkan maksudnya jelas meniru channel lain.
  • Peniruan identitas pribadi: Komentar yang dimaksudkan agar terlihat seperti diposting oleh orang lain.

Perhatian: Perlu diperhatikan bahwa ini bukanlah daftar lengkap.

Jika Anda melihat komentar yang melanggar kebijakan ini, laporkan kepada kami.

Kebijakan link eksternal

Link yang mengarahkan pengguna ke konten yang melanggar Pedoman Komunitas kami tidak diizinkan di Pandu Essentials.

Arti kebijakan ini bagi Anda jika Anda memposting komentar

Jangan memposting link dalam komentar Anda di Pandu Essentials jika link tersebut mengarahkan pengguna ke konten yang melanggar Pedoman Komunitas kami. Kebijakan ini termasuk link yang sesuai dengan salah satu deskripsi di bawah ini. Perlu diketahui bahwa ini bukanlah daftar yang lengkap.

  • Link ke pornografi
  • Link ke situs atau aplikasi yang menginstal malware
  • Link ke situs atau aplikasi yang mencuri info login, info keuangan pengguna, dan sebagainya.
  • Link ke situs, aplikasi, atau sumber lainnya yang memberikan akses tanpa izin ke konten audio, konten audiovisual, video game, software, atau layanan streaming yang biasanya memerlukan pembayaran
  • Link ke situs yang berupaya menggalang dana atau melakukan perekrutan untuk organisasi teroris
  • Link ke situs berisi Gambar Pelecehan Seksual Terhadap Anak-Anak (CSAI)
  • Link ke situs yang menjual barang-barang yang tercantum dalam pedoman barang yang diatur oleh hukum
  • Link ke konten yang akan melanggar kebijakan kami terkait ujaran kebencian atau pelecehan
  • Link ke konten yang mendorong orang lain untuk melakukan tindak kekerasan
  • Link ke konten yang menyebarkan misinformasi medis yang bertentangan dengan info medis dari otoritas kesehatan setempat (LHA) atau Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) tentang COVID-19
  • Link ke situs atau aplikasi yang menyebarkan konten menyesatkan atau menipu yang dapat menyebabkan risiko serius yang sangat membahayakan, seperti mengganggu proses demokrasi

Perhatian: Perlu diperhatikan bahwa ini bukanlah daftar lengkap.

Jika Anda melihat komentar yang melanggar kebijakan ini, laporkan kepada kami.

Kebijakan tentang interaksi palsu

Pandu Essentials tidak mengizinkan penggunaan metode yang dapat memanipulasi jumlah penayangan, suka, komentar, atau metrik lainnya, entah itu dengan menggunakan sistem otomatis atau dengan menyuguhkan teks atau video kepada penonton awam. Selain itu, konten yang semata-mata ada sebagai bentuk imbalan bagi penonton demi interaksi (penayangan, suka, komentar, dsb.) juga dilarang.

Arti kebijakan ini bagi Anda jika Anda memposting komentar

Jangan memposting komentar di Pandu Essentials jika sesuai dengan salah satu deskripsi di bawah ini:

  • Komentar yang menautkan atau mempromosikan layanan pihak ketiga yang dapat meningkatkan jumlah penayangan, suka, dan subscriber secara buatan
  • Komentar yang menautkan atau mempromosikan situs atau layanan pihak ketiga yang dapat meningkatkan jumlah penayangan atau subscriber secara ilegal
  • Komentar yang mengajak untuk subscribe ke channel kreator lain hanya jika mereka subscribe ke channel Anda ("sub4sub")
  • Komentar yang menampilkan kreator yang membeli penayangan dari pihak ketiga dengan tujuan untuk mempromosikan layanan tersebut

Perhatian: Perlu diperhatikan bahwa ini bukanlah daftar lengkap.

Jika Anda melihat komentar yang melanggar kebijakan ini, laporkan kepada kami.

Kebijakan tambahan

Mendorong pengguna lain untuk melanggar Persyaratan Layanan

Jika Anda memposting komentar yang mendorong pengguna lain untuk melanggar Persyaratan Layanan kami, komentar tersebut dapat dihapus, akun Anda mungkin akan diberi peringatan.

Memposting komentar yang sebelumnya telah dihapus, atau komentar dari kreator yang dihentikan atau dibatasi

Memposting komentar yang sebelumnya telah dihapus karena melanggar Persyaratan Layanan kami, komentar dari kreator yang channel-nya saat ini dibatasi, atau komentar dari kreator yang telah dihentikan akan dianggap sebagai pengelakan berdasarkan Persyaratan Layanan kami.

Persyaratan usia pada Pandu Essentials

Kami dapat meminta Anda untuk mengonfirmasi usia Anda jika menurut kami Anda belum cukup umur untuk menggunakan Pandu Essentials.

Perhatian: Perlu diperhatikan bahwa ini bukanlah daftar lengkap.

Jika Anda melihat komentar yang melanggar kebijakan ini, laporkan kepada kami.

Penting: Keselamatan kreator, pembaca, dan partner merupakan prioritas utama kami. Kami berharap Anda bersedia membantu kami melindungi komunitas yang unik dan penuh antusiasme ini. Luangkan waktu Anda untuk membaca kebijakan berikut dengan cermat.

Komentar sensitif

Kami berharap dapat melindungi pembaca, penonton, kreator, dan terutama anak di bawah umur. Itulah sebabnya kami memiliki aturan terkait keselamatan anak, komentar konten yang berisi seks & ketelanjangan, dan komentar mengenai aksi menyakiti diri sendiri atau orang lain. Pelajari komentar apa saja yang diizinkan di Pandu Essentials dan tindakan yang harus dilakukan jika Anda melihat komentar yang tidak mematuhi kebijakan ini.

Kebijakan Terkait Konten Ketelanjangan dan Seksual

Komentar vulgar yang dimaksudkan untuk memberi kepuasan seksual tidak diizinkan di Pandu Essentials. Memposting komentar yang berisi pornografi dapat mengakibatkan penghapusan komentar. Konten yang berisi komentar fetisisme akan dihapus atau dikenai pembatasan usia. Dalam sebagian besar kasus, fetisisme yang bernuansa kekerasan, vulgar, atau memalukan tidak diizinkan di Pandu Essentials.

Jika Anda melihat komentar yang melanggar kebijakan ini, laporkan kepada kami.

Arti kebijakan ini bagi Anda jika Anda memposting komentar

Komentar vulgar yang melanggar kebijakan ini dapat mengakibatkan penghapusan komentar tersebut. Kebijakan ini berlaku untuk konten dunia nyata, yang didramatisasi, diilustrasikan, dan animasi, termasuk adegan seks, video game, dan musik.

Jangan memposting komentar di Pandu Essentials jika menampilkan:

  • Komentar yang menerangkan penggambaran alat kelamin, payudara, atau bokong, baik tertutup pakaian maupun tidak, untuk tujuan kepuasan seksual.
  • Komentar yang menerangkan pornografi, penggambaran tindakan seksual, atau fetisisme untuk tujuan kepuasan seksual.

Jangan memposting komentar di Pandu Essentials jika menampilkan:

  • Hindari mengunggah komentar atau mendukung konten yang melibatkan tindakan masturbasi.
  • Tidak diperkenankan memberikan komentar tentang penggunaan mainan seks dengan tujuan memberikan kepuasan seksual kepada pembaca.
  • Hindari menampilkan komentar yang menjelaskan tentang ketelanjangan atau sebagian ketelanjangan untuk kepuasan seksual.
  • Dilarang mendukung atau memuji komentar yang menjelaskan tentang tindakan seksual non-konsensual, seperti serangan seksual, inses, bestialitas, atau zoofilia.
  • Jangan mengunggah komentar yang menjelaskan tentang voyeurisme atau eksploitasi seksual tanpa izin.
  • Hindari menyebarkan komentar yang menjelaskan tentang insiden busana atau bocornya foto telanjang tanpa izin.
  • Tidak diperkenankan komentar yang menjelaskan tentang memperbesar atau memperlama fokus pada payudara, bokong, atau area genital tanpa izin untuk tujuan kepuasan seksual.
  • Hindari komentar yang menjelaskan tentang fetisisme yang bersifat kekerasan, vulgar, atau mempermalukan dengan tujuan kepuasan seksual.
  • Jangan menggabungkan komentar dengan tujuan kepuasan seksual.
  • Kategori komentar yang menjelaskan tentang seksual yang melibatkan anak di bawah umur tidak akan diterima.

Jangan memposting komentar di Pandu Essentials jika menampilkan:

Kami dapat mengenakan pembatasan usia pada komentar jika komentar tersebut mencakup unsur ketelanjangan atau komentar seksual lainnya tetapi tidak menggambarkan apa pun yang dijelaskan di atas. Kami mempertimbangkan hal berikut ini saat menentukan apakah akan menerapkan pembatasan usia atau penghapusan komentar.

  • Apakah komentar tersebut dimaksudkan untuk membangkitkan hasrat penonton?
  • Apakah bahasa yang digunakan dalam komentar bersifat vulgar dan/atau cabul?
  • Apakah tindakan subjek dalam komentar mendorong gairah seksual, seperti komentar yang menjelaskan tentang payudara atau alat kelamin, atau pakaian dalam?
  • Apakah secara umum komentar terlihat tidak pantas dalam konteks publik?
  • Apakah komentar seksual telah dimodifikasi, disembunyikan, atau dikaburkan?
  • Apakah komentar mengundang orang lain untuk berpartisipasi dalam tantangan yang melibatkan tindakan seksual?

Catatan: Anda diperbolehkan mengajak penonton untuk subscribe, mengklik tombol suka, membagikan, atau memberi komentar.

Jika Anda melihat komentar yang melanggar kebijakan ini, laporkan kepada kami.

Kebijakan thumbnail

Thumbnail komentar lain yang melanggar Pedoman Komunitas kami tidak diizinkan di Pandu Essentials.

Arti kebijakan ini bagi Anda jika Anda memposting komentar

Jangan memposting komentar di Pandu Essentials jika memenuhi salah satu deskripsi di bawah ini.

  • Komentar pornografi
  • Komentar seksual, penjelasan penggunaan mainan seks, fetisisme, atau komentar untuk kepuasan seksual lainnya
  • Komentar ketelanjangan, termasuk alat kelamin
  • Komentar yang menunjukkan eksploitasi seksual yang tidak diinginkan
  • Komentar kekerasan yang ditujukan untuk membuat pembaca merasa terkejut atau jijik
  • Komentar vulgar atau mengganggu yang menjelaskan darah atau adegan berdarah
  • Kata-kata vulgar atau cabul
  • Komentar berupa thumbnail yang menyesatkan pembaca sehingga berpikir mereka akan melihat sesuatu yang tidak ada dalam konten

Perhatian: Perlu diperhatikan bahwa ini bukanlah daftar lengkap.

Jika Anda melihat komentar yang melanggar kebijakan ini, laporkan kepada kami.

Kebijakan terkait keselamatan anak

Pandu Essentials tidak mengizinkan konten yang membahayakan kondisi emosional dan fisik anak di bawah umur. Anak di bawah umur adalah seseorang yang berusia di bawah 18 tahun.

Arti kebijakan ini bagi Anda jika Anda memposting komentar

Jangan memposting komentar yang memenuhi salah satu deskripsi berikut di Pandu Essentials.

  • Eksploitasi seksual anak di bawah umur: Komentar seksual vulgar yang menyangkut anak di bawah umur dan komentar yang memiliki tujuan mengeksploitasi anak di bawah umur secara seksual termasuk ketelanjangan anak yang diposting dengan maksud komedi.
  • Tindakan berisiko atau berbahaya yang melibatkan anak di bawah umur: Komentar yang menyangkut anak di bawah umur sedang melakukan aktivitas berbahaya, atau mendorong anak di bawah umur untuk melakukan aktivitas berbahaya. Jangan sekali-kali menempatkan anak di bawah umur dalam situasi berbahaya yang bisa menimbulkan cedera, termasuk aksi stunt, tantangan, uji nyali, atau prank berbahaya.
  • Komentar yang menganjurkan orang lain untuk melakukan penganiayaan fisik, seksual, atau emosional terhadap anak, termasuk yang menimbulkan tekanan emosional pada anak di bawah umur, seperti: Menayangkan tema dewasa kepada anak di bawah umur, menyimulasikan pelecehan oleh orang tua, pemaksaan terhadap anak di bawah umur, kekerasan
  • Komentar keluarga yang menyesatkan: Konten yang menarget anak di bawah umur dan keluarga, tetapi berisi: tema seksual, kekerasan, unsur cabul atau tema dewasa lainnya yang tidak cocok untuk penonton di bawah umur, prosedur medis, tindakan menyakiti diri sendiri, penggunaan karakter horor dewasa, tema tidak pantas lainnya yang ditujukan untuk mengejutkan audiens di bawah umur, komentar yang menargetkan anak di bawah umur dan keluarga dengan tema tidak sesuai usia dalam konteks edukasional, dokumenter, ilmiah, atau artistik dapat menerima pengecualian. Namun, jangan menyalahgunakan peluang pengecualian ini untuk menarget anak di bawah umur dan keluarga dengan tema dewasa yang ditujukan untuk membuat audiens di bawah umur tercengang/tersentak, kartun untuk keluarga yang menargetkan anak di bawah umur tetapi berisi tema dewasa atau yang tidak sesuai dengan usia anak di bawah umur tersebut, seperti kekerasan, seks, kematian, narkoba, dan sebagainya.
  • Cyberbullying dan pelecehan yang melibatkan anak di bawah umur. Seperti komentar yang bertujuan untuk mempermalukan, menipu, atau menghina anak di bawah umur, mengungkap informasi pribadi, seperti alamat email atau nomor rekening bank, berisi eksploitasi seksual, mendorong orang lain untuk melakukan penindasan atau pelecehan

Perhatian: Perlu diperhatikan bahwa ini bukanlah daftar lengkap.

Jika Anda melihat komentar yang melanggar kebijakan ini, laporkan kepada kami.

Kebijakan terkait bunuh diri, tindakan menyakiti diri sendiri, dan gangguan pola makan

Di Pandu Essentials, kami sangat mengutamakan kesehatan dan kesejahteraan semua pembaca kami. Kesadaran dan pemahaman tentang kesehatan mental adalah hal penting, dan kami mendukung pembaca untuk berbagi kisah, seperti memposting konten yang membahas pengalaman mereka menghadapi depresi, tindakan menyakiti diri sendiri, gangguan pola makan, atau masalah kesehatan mental lainnya.

Namun, kami tidak mengizinkan komentar di Pandu Essentials yang mendukung bunuh diri, tindakan menyakiti diri sendiri, atau gangguan pola makan yang ditujukan untuk membuat pembaca terkejut atau merasa jijik, atau yang akan menimbulkan risiko cukup besar bagi pembaca.

Arti kebijakan ini bagi Anda jika Anda memposting komentar

Jangan memposting konten berikut:

  • Komentar yang mendukung atau memuji bunuh diri, tindakan menyakiti diri sendiri, atau gangguan pola makan
  • Petunjuk tentang cara melakukan bunuh diri, menyakiti diri sendiri, atau menerapkan pola makan yang buruk (termasuk cara menyembunyikannya)
  • Komentar terkait bunuh diri, tindakan menyakiti diri sendiri atau gangguan pola makan yang menargetkan anak di bawah umur
  • Komentar yang secara jelas menunjukkan tindakan menyakiti diri sendiri
  • Komentar yang menjelaskan momen menjelang bunuh diri, atau percobaan bunuh diri dan rekaman penyelamatan pelaku bunuh diri tanpa konteks yang memadai
  • Komentar yang menampilkan keikutsertaan dalam atau petunjuk melakukan tantangan bunuh diri dan tindakan menyakiti diri sendiri (misalnya tantangan Blue Whale atau Momo)
  • Komentar yang menjelaskan tentang catatan atau surat dari pelaku bunuh diri tanpa konteks yang memadai
  • Komentar yang menampilkan penindasan (bullying) karena berat badan dalam konteks gangguan pola makan

Perhatian: Perlu diperhatikan bahwa ini bukanlah daftar lengkap.

Jika Anda melihat komentar yang melanggar kebijakan ini, laporkan kepada kami.

Kebijakan terkait kata-kata vulgar

Perhatian: Keselamatan kreator, pembaca, dan partner merupakan prioritas utama kami. Kami berharap Anda bersedia membantu kami melindungi komunitas yang unik dan penuh antusiasme ini. Penting bagi Anda untuk memahami Pedoman Komunitas kami, dan peranannya dalam tanggung jawab kita bersama untuk menjaga Pandu Essentials tetap aman. Luangkan waktu Anda untuk membaca kebijakan berikut dengan cermat.

Kata-kata tertentu mungkin tidak sesuai untuk penonton berusia di bawah 18 tahun. Jika Anda melihat konten yang melanggar kebijakan ini, laporkan kepada kami.

Arti kebijakan ini bagi Anda jika Anda memposting komentar

Komentar vulgar yang melanggar kebijakan ini dapat mengakibatkan diterapkannya pembatasan usia, penghapusan komentar, atau teguran. Kami dapat mempertimbangkan faktor berikut ini saat memutuskan untuk menerapkan pembatasan usia, menghapus komentar, atau memberikan teguran.

  • Penggunaan narasi atau kata-kata seksual vulgar
  • Penggunaan kata-kata tidak sopan yang berlebihan dalam konten 
  • Penggunaan kata-kata yang sangat tidak sopan atau istilah yang menjurus ke arah seksual dalam judul, thumbnail, atau metadata konten
  • Penggunaan kata-kata seksual yang berlebihan

Perhatian: Perlu diperhatikan bahwa ini bukanlah daftar lengkap. Jika Anda melihat komentar yang melanggar kebijakan ini, laporkan kepada kami.

Komentar kekerasan atau berbahaya

Ujaran kebencian, perilaku predator, kekerasan vulgar, serangan berbahaya, dan komentar yang mendorong tindakan berisiko atau berbahaya tidak diizinkan di Pandu Essentials.

Kebijakan tentang komentar yang merugikan atau berbahaya

Pandu Essentials tidak mengizinkan komentar yang mendorong aktivitas berbahaya atau ilegal yang dapat menimbulkan cedera fisik serius atau kematian.

Jika Anda melihat komentar yang melanggar kebijakan ini, laporkan kepada kami.

Arti kebijakan ini bagi Anda jika Anda memposting komentar

Komentar berikut tidak diizinkan di Pandu Essentials:

Tindakan, tantangan, dan prank yang berbahaya atau merugikan

  • Tantangan yang sangat berbahaya: Tantangan yang menimbulkan risiko cedera fisik.
  • Prank berbahaya atau mengancam: Prank yang membuat korban merasa terancam bahaya fisik yang serius, atau yang menimbulkan tekanan emosional berat pada anak di bawah umur.
  • Tindakan berisiko atau berbahaya: Tindakan yang dilakukan oleh orang dewasa yang berisiko serius menyebabkan cedera fisik serius atau kematian.
  • Anak di bawah umur yang terlibat dalam aktivitas berbahaya: Komentar yang membahayakan kondisi emosional dan fisik anak di bawah umur.

Konten senjata

  • Petunjuk untuk membunuh atau melukai: Petunjuk yang menampilkan atau memberi tahu penonton cara melakukan aktivitas yang dimaksudkan untuk membunuh atau melukai orang lain.
  • Bahan peledak: Memberikan petunjuk untuk membuat alat atau bahan peledak yang dimaksudkan untuk melukai atau membunuh orang.
  • Senjata api: Komentar yang dimaksudkan untuk menjual senjata api, memberikan petunjuk kepada penonton tentang cara membuat senjata api, amunisi, dan aksesori tertentu, atau memberikan petunjuk cara memasang aksesori tersebut tidak dapat diizinkan.

Konten keamanan digital

  • Petunjuk mencuri: Komentar petunjuk pencurian yang diposting dengan maksud untuk mencuri barang fisik atau mendapatkan sesuatu secara gratis.
  • Peretasan: Memperagakan cara menggunakan komputer atau teknologi informasi dengan tujuan mencuri kredensial, membahayakan data pribadi, atau menyebabkan bahaya serius bagi orang lain.
  • Mengakali pembayaran untuk konten atau layanan digital: Komentar yang menunjukkan kepada penonton cara mendapatkan akses tidak sah ke konten, software, atau layanan yang biasanya memerlukan pembayaran.
  • Phishing: Komentar yang mencoba mendapatkan atau memberikan petunjuk tentang cara mendapatkan informasi identitas pribadi non-publik dari penonton dengan menipu mereka.
  • Cryptophishing: Permintaan untuk detail mata uang kripto atau dompet terkait mata uang kripto sebagai bagian dari skema phishing.

Barang atau jasa yang ilegal atau diatur oleh hukum, seperti:

  • Alkohol
  • Sandi rekening bank, kartu kredit curian, atau informasi keuangan lainnya
  • Dokumen atau uang palsu
  • Narkotika dan obat-obatan terlarang lainnya yang terkontrol
  • Bahan peledak
  • Organ tubuh
  • Spesies langka atau bagian tubuh dari spesies langka
  • Senjata api dan aksesori senjata api tertentu
  • Nikotin, termasuk produk penggunaan vape
  • Situs perjudian online
  • Obat-obatan tanpa resep
  • Layanan seks atau pendamping yang memberikan layanan seksual
  • Layanan medis tanpa izin
  • Penyelundupan manusia
  • Penggunaan atau pembuatan narkoba berat
  • Petunjuk untuk berbuat curang

Perhatian: Perlu diperhatikan bahwa ini bukanlah daftar lengkap.

Jika Anda melihat komentar yang melanggar kebijakan ini, laporkan kepada kami.

Kebijakan terkait konten kekerasan

Pandu Essentials tidak mengizinkan komentar kekerasan atau mengerikan yang ditujukan untuk membuat pembaca terkejut atau merasa jijik, atau komentar yang mengajak orang lain untuk melakukan tindakan kekerasan.

Jika Anda yakin ada orang yang sedang berada dalam bahaya, harap segera laporkan situasi tersebut kepada lembaga penegak hukum setempat.

Arti kebijakan ini bagi Anda jika Anda memposting komentar

Jangan memposting komentar di Pandu Essentials jika memenuhi salah satu deskripsi di bawah ini.

Komentar kekerasan:

  • Menghasut orang lain untuk melakukan tindak kekerasan terhadap seseorang atau kelompok orang tertentu.
  • Perkelahian yang melibatkan anak di bawah umur.
  • Komentar yang menerangkan kecelakaan di jalan, bencana alam, dampak perang, akibat serangan teroris, perkelahian jalanan, serangan fisik, korban untuk persembahan, penyiksaan, mayat, protes atau kerusuhan, perampokan, prosedur medis, atau skenario lain yang dimaksudkan untuk membuat penonton terkejut atau merasa jijik.
  • Komentar yang menerangkan cairan tubuh, seperti darah atau muntah, dengan tujuan membuat penonton terkejut atau merasa jijik.
  • Komentar yang menerangkan cedera parah, seperti anggota tubuh yang terpisah.

Komentar penyiksaan hewan:

  • Komentar yang menunjukkan manusia memaksa hewan untuk bertarung.
  • Komentar yang menampilkan manusia menyiksa hewan sehingga mengalami tekanan dan bukan merupakan praktik standar atau umum. Contoh praktik standar atau umum mencakup berburu atau penyiapan makanan.
  • Komentar yang menampilkan manusia menempatkan hewan dalam kondisi buruk dan bukan merupakan praktik standar atau umum. Contoh praktik standar atau umum mencakup berburu atau penyiapan makanan.
  • Komentar yang memuji atau mendukung penelantaran, penganiayaan, atau kekerasan yang serius terhadap hewan.
  • Komentar yang menampilkan adegan penyelamatan hewan yang direkayasa dan menempatkan hewan tersebut dalam kondisi berbahaya.
  • Komentar kekerasan yang menampilkan hewan dan dimaksudkan untuk membuat pembaca terkejut atau merasa jijik.

Komentar yang didramatisasi atau fiktif:

  • Komentar dalam konten hasil dramatisasi atau fiktif yang dilarang oleh pedoman ini, tanpa konteks yang cukup bagi pembaca untuk memahami apakah komentar tersebut adalah dramatisasi atau fiktif.

Perhatian: Perlu diperhatikan bahwa ini bukanlah daftar lengkap.

Jika Anda melihat komentar yang melanggar kebijakan ini, laporkan kepada kami.

Kebijakan terkait organisasi kejahatan dan ekstremis pelaku kekerasan

Pandu Essentials tidak mengizinkan komentar yang dimaksudkan untuk memuji, mendukung, atau membantu organisasi kejahatan atau ekstremis pelaku kekerasan. Organisasi seperti ini dilarang menggunakan Pandu Essentials untuk tujuan apa pun, termasuk perekrutan.

Arti kebijakan ini bagi Anda jika Anda memposting komentar

Jangan memposting komentar yang berisi salah satu hal berikut di Pandu Essentials.

  • Komentar yang diproduksi oleh organisasi kejahatan, teroris, atau ekstremis pelaku kekerasan
  • Komentar yang memuji atau mengenang tokoh teroris, ekstremis, atau penjahat terkenal untuk mendorong orang lain agar melakukan tindak kekerasan
  • Komentar yang memuji atau membenarkan tindak kekerasan yang dilakukan oleh organisasi kejahatan, teroris, atau ekstremis pelaku kekerasan
  • Komentar yang bertujuan merekrut anggota baru ke dalam organisasi kejahatan, teroris, atau ekstremis pelaku kekerasan
  • Komentar yang menggambarkan penyanderaan atau diposting dengan maksud untuk menghasut, mengancam, atau mengintimidasi atas nama organisasi kejahatan, teroris, atau ekstremis pelaku kekerasan
  • Komentar yang menggambarkan lambang, logo, atau simbol organisasi kejahatan, teroris, atau ekstremis pelaku kekerasan guna memuji atau mendukung organisasi tersebut
  • Komentar yang memuji atau mendukung tragedi kekerasan, seperti penembakan

Jika Anda memposting komentar yang terkait dengan terorisme atau kejahatan untuk tujuan edukasional, dokumenter, ilmiah, atau artistik, harap berikan informasi yang cukup dalam komentar agar penonton dapat memahami konteksnya.

Perhatian: Perlu diperhatikan bahwa ini bukanlah daftar lengkap.

Jika Anda melihat komentar yang melanggar kebijakan ini, laporkan kepada kami.

Kebijakan terkait ujaran kebencian

Ujaran kebencian tidak diizinkan di Pandu Essentials. Kami tidak mengizinkan komentar yang mempromosikan kekerasan atau kebencian terhadap individu atau kelompok berdasarkan salah satu atribut berikut, yang menunjukkan status kelompok yang dilindungi berdasarkan kebijakan Pandu Essentials:

  • Usia
  • Kasta
  • Disabilitas
  • Etnis
  • Identitas dan Ekspresi Gender
  • Kewarganegaraan
  • Ras
  • Status Imigrasi
  • Agama
  • Jenis Kelamin/Gender
  • Orientasi Seksual
  • Korban peristiwa kekerasan besar dan keluarga mereka
  • Status Veteran

Arti kebijakan ini bagi Anda jika Anda memposting komentar

Jangan memposting komentar di Pandu Essentials jika tujuan konten tersebut adalah untuk melakukan satu atau beberapa hal berikut ini:

  • Mendorong kekerasan terhadap individu atau kelompok berdasarkan status kelompok yang dilindungi. Kami tidak mengizinkan ancaman di Pandu Essentials, dan kami menanggap ajakan untuk melakukan kekerasan sebagai ancaman nyata bahkan jika itu dilakukan secara tersirat.
  • Memicu kebencian terhadap individu atau kelompok berdasarkan status kelompok yang dilindungi.

Jika Anda memposting komentar yang terkait dengan terorisme atau kejahatan untuk tujuan edukasional, dokumenter, ilmiah, atau artistik, harap berikan informasi yang cukup dalam komentar agar penonton dapat memahami konteksnya.

Perhatian: Perlu diperhatikan bahwa ini bukanlah daftar lengkap.

Jika Anda melihat komentar yang melanggar kebijakan ini, laporkan kepada kami.

Kebijakan terkait pelecehan & cyberbullying

Kami tidak mengizinkan komentar yang menargetkan seseorang dengan penghinaan berkepanjangan atau cercaan berdasarkan ciri-ciri fisik atau status kelompok yang dilindungi, seperti usia, disabilitas, etnis, gender, orientasi seksual, atau ras. Kami juga tidak mengizinkan perilaku berbahaya lainnya, seperti ancaman atau penyebaran informasi pribadi. Perlu diingat bahwa kami menerapkan pendekatan lebih ketat terhadap komentar yang menargetkan anak-anak di bawah umur.

Arti kebijakan ini bagi Anda jika Anda memposting komentar

Jangan memposting komentar di Pandu Essentials jika memenuhi salah satu deskripsi di bawah ini.

  • Komentar yang berisi penghinaan berkepanjangan atau cercaan berdasarkan atribut intrinsik seseorang. Atribut ini mencakup status kelompok yang dilindungi, atribut fisik, atau status mereka sebagai penyintas serangan seksual, penyebaran gambar intim non-konsensual, kekerasan dalam rumah tangga, pelecehan terhadap anak-anak, dan lain-lain.
  • Komentar yang diupload dengan tujuan mempermalukan, menipu, atau menghina anak di bawah umur. Hal ini berarti komentar yang bermaksud membuat anak di bawah umur merasakan emosi yang tidak menyenangkan, seperti tekanan emosional, malu, atau merasa tidak berharga; bermaksud memperdaya mereka agar berperilaku dengan cara yang dapat membahayakan diri mereka sendiri atau merusak barang mereka; atau mengejek mereka. Anak di bawah umur adalah seseorang yang berusia di bawah 18 tahun.

Jika Anda melihat komentar yang melanggar kebijakan ini, laporkan kepada kami.

Catatan: Perlu diingat bahwa ini hanya beberapa contoh. Jangan memposting konten yang menurut Anda dapat melanggar kebijakan ini.

Barang yang diatur oleh hukum

Tidak disarankan untuk menjual atau melakukan transaksi barang apapun melalui kolom komentar Kami, kecuali telah mendapatkan persetujuan dari Kami. Komentar Anda selalu di pantau oleh tim Kami. Barang tertentu tidak dapat dijual di Pandu Essentials. Cari tahu barang apa saja yang diizinkan dan tidak diizinkan untuk dijual di Pandu Essentials.

Kebijakan terkait penjualan barang atau jasa yang ilegal atau diatur oleh hukum

Arti kebijakan ini bagi Anda jika Anda memposting komentar

Jangan memposting komentar di Pandu Essentials jika bertujuan menjual langsung, memberikan link, atau memfasilitasi akses ke barang dan jasa yang diatur oleh hukum yang tercantum di bawah ini. Melakukan penjualan item atau memfasilitasi penggunaan jasa seperti ini dengan memposting link, email, nomor telepon, atau sarana lain untuk menghubungi penjual secara langsung tidak diizinkan.

  • Alkohol
  • Sandi rekening bank, kartu kredit curian, atau informasi keuangan lainnya
  • Dokumen atau uang palsu
  • Narkotika dan obat-obatan terlarang lainnya yang terkontrol
  • Bahan peledak
  • Organ tubuh
  • Spesies langka atau bagian tubuh dari spesies langka
  • Senjata api dan aksesori senjata api tertentu
  • Nikotin, termasuk produk penggunaan vape
  • Situs perjudian online
  • Obat-obatan tanpa resep
  • Layanan seks atau pendamping yang memberikan layanan seksual
  • Layanan medis tanpa izin
  • Penyelundupan manusia
  • Penggunaan atau pembuatan narkoba berat
  • Petunjuk untuk berbuat curang

Konten yang ditujukan untuk menjual barang dan jasa tertentu yang peredarannya diatur oleh hukum tidak diizinkan di Pandu Essentials.

Kebijakan terkait senjata api

Arti kebijakan ini bagi Anda jika Anda memposting komentar

Jangan memposting Komentar di Pandu Essentials jika tujuannya adalah untuk melakukan satu atau beberapa hal berikut ini.

1. Menjual senjata api atau aksesori senjata api tertentu melalui penjualan langsung (misalnya penjualan secara pribadi oleh seseorang), atau menyertakan link ke situs yang menjual barang ini. Aksesori ini dapat mencakup:

  • Aksesori yang membuat suatu senjata api dapat meniru senjata otomatis
  • Aksesori yang mengubah senjata api menjadi senjata otomatis, seperti: bump stock, gatling trigger, drop-in auto sear, atau conversion kit
  • Magasin berkapasitas besar atau sabuk peluru yang berisi lebih dari 30 butir peluru

2. Memberikan petunjuk tentang pembuatan salah satu berikut ini:

  • Senjata api
  • Amunisi
  • Magasin berkapasitas besar
  • Peredam suara buatan sendiri
  • Aksesori yang membuat suatu senjata api dapat meniru senjata otomatis
  • Aksesori yang mengubah senjata api menjadi senjata otomatis, seperti: bump stock, gatling trigger, drop-in auto sear, atau conversion kit

3. Dilarang memberikan petunjuk tentang cara mengubah suatu senjata api menjadi senjata yang memiliki kapabilitas tembakan otomatis atau seolah-olah otomatis.

4. Dilarang memberikan petunjuk tentang cara memasang aksesori yang disebutkan di atas atau memodifikasinya.

Perhatian: Perlu diketahui bahwa ini bukanlah daftar yang lengkap.

Komentar yang dimaksudkan untuk menjual senjata api, memberikan petunjuk kepada pembaca tentang cara membuat senjata api, amunisi, dan aksesori tertentu, atau memberikan petunjuk cara memasang aksesori tersebut tidak diizinkan di Pandu Essentials.

Catatan: Anda diperbolehkan mengajak penonton untuk mengikuti, mengklik tombol suka, membagikan, atau memberi komentar selama tidak melanggar ketentuan.

Misinformasi

Jenis-jenis komentar tertentu yang menyesatkan atau bersifat menipu dengan risiko serius yang sangat membahayakan tidak diizinkan di Pandu Essentials. Hal ini mencakup jenis misinformasi tertentu yang dapat menyebabkan bahaya dalam kehidupan nyata, seperti mempromosikan proses pengobatan atau penyembuhan yang membahayakan, jenis komentar tertentu yang dimanipulasi secara teknis, atau komentar yang mengganggu proses demokrasi.

Kebijakan terkait misinformasi

Jenis-jenis komentar tertentu yang menyesatkan atau bersifat menipu dengan risiko serius yang sangat membahayakan tidak diizinkan di Pandu Essentials. Hal ini mencakup jenis misinformasi tertentu yang dapat menyebabkan bahaya dalam kehidupan nyata, jenis komentar tertentu yang dimanipulasi secara teknis, atau komentar yang mengganggu proses demokrasi.

Arti kebijakan ini bagi Anda jika Anda memposting komentar

jangan memposting komentar di Pandu Essentials jika memenuhi salah satu deskripsi di bawah ini.

  • Pencegatan partisipasi sensus: Komentar yang bertujuan untuk menyesatkan peserta sensus sehubungan dengan waktu, tempat, sarana, atau persyaratan kelayakan untuk mengikuti sensus, atau klaim palsu yang secara signifikan dapat mengurangi partisipasi peserta sensus.
  • Komentar yang dimanipulasi: Komentar yang secara teknis telah dimanipulasi atau dipalsukan dengan cara yang menyesatkan pengguna (biasanya bukan hanya klip yang disajikan tanpa konteks aslinya) dan dapat menimbulkan risiko serius yang sangat membahayakan.
  • Komentar dengan atribut yang salah: Komentar yang dapat menimbulkan risiko serius yang sangat membahayakan dengan mengklaim secara keliru kutipan komentar sebelumnya dari peristiwa lampau sebagai peristiwa saat ini.

Jika Anda melihat komentar yang melanggar kebijakan ini, laporkan kepada kami.

Kebijakan tentang misinformasi pemilu

Jenis-jenis komentar tertentu yang menyesatkan atau bersifat menipu dengan risiko serius yang sangat membahayakan tidak diizinkan di Pandu Essentials. Hal ini mencakup jenis misinformasi tertentu yang dapat menyebabkan bahaya dalam kehidupan nyata, jenis komentar tertentu yang dimanipulasi secara teknis, atau komentar yang mengganggu proses demokrasi.

Arti kebijakan ini bagi Anda jika Anda memposting komentar

Kebijakan ini melarang jenis komentar tertentu terkait pemilu demokratis yang bebas dan adil. Jangan memposting komentar terkait pemilu yang sesuai dengan salah satu deskripsi berikut di Pandu Essentials.

  • Pencegatan pemilih: Komentar yang bertujuan untuk menyesatkan pemilih sehubungan dengan waktu, tempat, sarana, atau persyaratan kelayakan untuk memberikan suara, atau klaim palsu yang secara signifikan dapat membuat pemilih tidak memberikan suaranya.
  • Kelayakan kandidat: Komentar yang menyajikan klaim palsu terkait persyaratan kelayakan teknis bagi kandidat politik saat ini dan pejabat pemerintah terpilih untuk menduduki suatu jabatan. Persyaratan kelayakan yang dipertimbangkan adalah berdasarkan hukum nasional yang berlaku, dan mencakup usia, kewarganegaraan, atau status vital.
  • Menghasut untuk mengintervensi proses demokrasi: Komentar yang mendorong orang lain mengintervensi proses demokrasi, termasuk dengan menghalangi atau mengganggu pemungutan suara.
  • Integritas pemilu: Komentar yang menyajikan klaim palsu bahwa telah terjadi penipuan, kesalahan, atau gangguan secara masif yang memengaruhi hasil pemilu kepala pemerintahan tertentu yang telah lalu. Atau, komentar yang mengklaim bahwa hasil sah pemilu tersebut sebenarnya palsu.

Jika Anda melihat komentar yang melanggar kebijakan ini, laporkan kepada kami.

Kebijakan terkait misinformasi medis

YouTube tidak mengizinkan konten yang dapat menimbulkan risiko serius dan sangat membahayakan dengan menyebarkan misinformasi medis yang bertentangan dengan pedoman dari otoritas kesehatan setempat atau Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengenai zat dan kondisi kesehatan tertentu. Kebijakan ini mencakup kategori berikut:

  • Misinformasi tentang pencegahan
  • Misinformasi tentang pengobatan
  • Misinformasi tentang penyangkalan

Perhatian: Kebijakan Pandu Essentials terkait misinformasi medis dapat berubah sesuai dengan perubahan pada pedoman dari otoritas kesehatan setempat atau WHO. Mungkin ada keterlambatan antara pedoman baru dari otoritas kesehatan setempat/WHO dan pembaruan kebijakan, serta kebijakan kami mungkin tidak mencakup semua pedoman dari otoritas kesehatan setempat/WHO terkait zat dan kondisi kesehatan tertentu.

Arti kebijakan ini bagi Anda jika Anda memposting komentar

Kebijakan ini melarang jenis komentar tertentu terkait misinformasi medis. Jangan memposting konten yang berisi salah satu hal berikut di Pandu Essentials.

  • Misinformasi tentang pencegahan: Kami tidak mengizinkan komentar yang mendukung informasi yang bertentangan dengan pedoman dari otoritas kesehatan terkait pencegahan atau penularan kondisi kesehatan tertentu, atau terkait keamanan, efikasi, atau bahan vaksin yang saat ini disetujui dan diberikan.
  • Misinformasi tentang pengobatan: Kami tidak mengizinkan komentar yang mendukung informasi yang bertentangan dengan pedoman dari otoritas kesehatan terkait pengobatan untuk kondisi kesehatan tertentu, termasuk promosi zat atau praktik berbahaya tertentu yang belum disetujui oleh otoritas kesehatan setempat atau Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) sebagai aman atau efektif, atau yang telah dikonfirmasi dapat menyebabkan bahaya serius.
  • Misinformasi tentang penyangkalan: Kami tidak mengizinkan komentar yang menyangkal keberadaan kondisi kesehatan tertentu.

Jika Anda melihat komentar yang melanggar kebijakan ini, laporkan kepada kami.

Perhatian: Kami dapat membuat pengecualian jika konten tersebut dimaksudkan untuk mengecam, menyengketakan, atau menyindir misinformasi yang melanggar kebijakan kami.

Hal yang terjadi jika komentar melanggar kebijakan ini

Perhatian: Keselamatan kreator, pembaca, dan partner merupakan prioritas utama kami. Kami berharap Anda bersedia membantu kami melindungi komunitas yang unik dan penuh antusiasme ini. Penting bagi Anda untuk memahami Pedoman Komunitas kami, dan peranannya dalam tanggung jawab kita bersama untuk menjaga Pandu Essentials tetap aman. Luangkan waktu Anda untuk membaca kebijakan berikut dengan cermat.

Jika komentar Anda melanggar kebijakan ini, kami akan menghapus komentar tersebut dan mengirimkan email pemberitahuan kepada Anda. Jika kami tidak dapat memverifikasi bahwa link yang Anda posting aman, kami dapat menghapus link tersebut.

Kami mengandalkan anggota komunitas Pandu Essentials untuk melaporkan, atau menandai komentar yang dianggap tidak pantas. Pelaporan komentar bersifat anonim, sehingga pengguna lain tidak tahu siapa yang membuat laporan.

Perlu diingat bahwa ini hanya beberapa contoh, dan jangan memposting konten jika menurut Anda dapat melanggar kebijakan ini.